Kegiatan KRYD Siang Hari untuk Cegah C3 di Wilayah Hukum Cikalong Wetan
Cimahi, Suara Pakta.Com- Anggota Unit Polsek Cikalong Wetan Polres Cimahi Giat Patroli KRYD pada Siang Hari antisipasi C3 di Wilayah Hukumnya, hari Rabu, tanggal 09 April 2025 Pukul 13.00 Wib.
Adapun Rute Patroli Mapolsek Cikalong Wetan Desa Ciptagumati, Desa Cikalong, Pertigaan Cikalongwetan.
Kapolres Cimahi AKBP Tri Suhartanto disampaikan Kapolsek Cikalong Wetan AKP Deden Indrajaya menyampaikan, bahwa, dilaksanakannya giat patroli ini fungsi tersebut dalam rangka antisipasi C3, Minuman Keras, peredaran obat terlarang, gank motor, dan perang kampung serta Gangguan Kamtibmas Lainnya di wilayah hukum Polsek Cikalong Wetan.
"AKP Deden menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin yang ditingkatkan untuk memastikan wilayah Cikalong Wetan tetap aman dan kondusif.
Kami berharap dengan adanya kehadiran polisi di tengah masyarakat, dapat mengurangi niat pelaku kejahatan dan meningkatkan rasa aman bagi warga,” ujarnya.
"Ia menambahkan bahwa partisipasi aktif dari masyarakat sangat diperlukan untuk menciptakan lingkungan yang aman. “Kami mengajak masyarakat untuk selalu melaporkan kejadian-kejadian mencurigakan kepada pihak berwenang dan bersama-sama menjaga keamanan lingkungan,”tutup AKP Deden. (Rustandi)
Posting Komentar