Patroli Siang, Polsek Sindangkerta Antisipasi C3 Cegah Gangguan Kamtibmas
Cimahi,Suara Pakta.Com- Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), jajaran Polsek Sindangkerta Polres Cimahi menggelar patroli siang guna mengantisipasi tindak pidana kejahatan C3 (Curat, Curas, dan Curanmor).
Patroli ini dilakukan oleh personel kepolisian, yaitu Aiptu Ismail Nurdin ( Bawas ),Aiptu M.Suyud, Aipda Aif Ishak.Aipda Asep Hilman, Aipda Andri Haryanto, Bripka Iwan Supriatna, Bripka Agung, Brigadir Z.Kriswoyo dan Brigadir Putra. Kamis, Tanggal 10 April 2025 Pukul 10.30 Wib.
Dalam berpatroli petugas di awali dari :
° Mapolsek Sindangkerta.
° Jalan Raya Sindangkerta.
° Terminal Sindangkerta.
° Jalan Raya Cikadu Cipongkor.
Kapolres Cimahi AKBP Niko Nurallah Adi Putra di sampaikan Kapolsek Sindangkerta IPTU Sholehuddin semua anggota Polsek Sindangkerta menyisir ke berbagai tempat yaitu:
° Tempat keramaian dan Tempat Wisata.
° Tempat Berkumpul Anak-anak muda.
° Jalan Rawan aksi C3 ( Curat, Curas, Curanmor ).
° Tempat Rawan aksi Geng Motor dan Balapan Liar.
° Toko Emas, Toko Sembako, SPBU dan Minimarket.
° Perkantoran Pemerintahan dan Kantor Bank.
"Kami berharap dengan adanya kegiatan seperti ini bisa memberikan rasa aman warga masyarakat dengan adanya keberadaan Polri di lapangan" harapnya.
Patroli rutin ini merupakan langkah preventif guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas, terutama tindak pidana C3 yang berpotensi terjadi di wilayah hukum Polsek Sindangkerta.
"Kegiatan patroli ini mendapat sambutan positif dari warga yang merasa lebih aman dengan kehadiran polisi di tengah lingkungan mereka. Patroli serupa akan terus ditingkatkan guna menciptakan rasa aman dan nyaman di wilayah hukum Polsek Sindangkerta," tutupnya. (Rustandi)
Posting Komentar