Wujud Kedekatan Polri Bersama Masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Sindangkerta Hadiri Halal Bihalal
Cimahi Suara Pakta.Com- Sebagai bentuk nyata kedekatan dan sinergi antara Polri TNI dengan masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Weninggalih Polsek Sindangkerta Aipda Andri Haryanto bersama Babinsa menghadiri kegiatan Halal Bihalal yang digelar oleh Majelis Ta'lim Wanita Muslimah dengan penceramah Ustadz Cecep Saeful Milah pada hari Sabtu 26 April 2025 dimulai sekitar jam 09.00 Wib di GOR Desa Weninggalih.
Dalam suasana penuh kehangatan dan kekeluargaan, Aipda Andri Haryanto, mewakili Kapolres Cimahi AKBP Niko Nurallah Adi Putra dan kapolsek Sindangkerta IPTU Sholehuddin turut menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, pentingnya menjaga kerukunan antar warga, dan peran aktif masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan damai.
“Halal Bihalal ini merupakan momentum yang tepat untuk mempererat silaturahmi serta membangun komunikasi yang baik antara Polri dan masyarakat. Kami berharap kegiatan seperti ini terus berlangsung untuk menciptakan suasana yang harmonis di tengah masyarakat,” ujarnya.
Kehadiran Polri dalam kegiatan-kegiatan kemasyarakatan, diharapkan semakin memperkuat hubungan emosional dan kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian. (Rustandi)
Tampak hadir pula, Ketua Majelis Ta'lim Wanita muslimah Desa Weninggalih, Ketua MUI Kecamatan Sindangkerta, Ketua FKUU Desa Weninggalih, Kepala Desa Weninggalih, Ketua MUI Desa Weninggalih dengan jemaaah Majelis Ta,lim yang hadir sekitar 130 orang.
Posting Komentar