Amankan Keberangkatan Calon Jemaah Haji, Kapolsek Cimahi Lakukan Pengamanan Ketat
Polres Cimahi, Suara Pakta.Com- Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat Kapolsek Cimahi Kompol Donny Irawan bersama anggotanya melakukan pengamanan dan pengawalan keberangkatan Jamaah Calon Haji (JCH), Sabtu (10/05/2025).
Kapolres Cimahi AKBP Niko N Adi Putra disamakan oleh Kapolsek Cimahi Kompol Donny Irawan mengungkapkan bahwa, pihaknya berkomitmen menjaga keamanan kegiatan keagamaan masyarakat, terutama pada momen penting seperti keberangkatan haji.
“Kami mengamankan proses keberangkatan Jamaah Calon Haji Kota Cimahi ini bagian dari upaya kami dalam menciptakan situasi yang kondusif dan memastikan keselamatan para jemaah serta masyarakat yang turut hadir,” ujarnya.
Ia menambahkan, pengamanan dilakukan menyeluruh mulai dari lokasi pelepasan hingga proses pengawalan.
“Selain menjaga keamanan, kehadiran personel juga bertujuan memberikan rasa nyaman bagi para jemaah yang datang dari seluruh kecamatan se-kota Cimahi, tambahnya.
Dengan pengamanan ketat dan pengawalan penuh, keberangkatan Jamaah Calon Haji (JCH) Kota Cimahi menuju Embarkasi Bekasi dapat berlangsung lancar dan aman. (Rustandi)
Posting Komentar