Jalin Kedekatan, Kapolsek Gununghalu AKP Endang Mulyana Lakukan Safari Sholat Subuh Berjamaah
Polres Cimahi, Suara Pakta.Com- Dalam upaya mempererat hubungan antara Kepolisian dan masyarakat, Kapolsek Gununghalu AKP Endang Mulyana bersama Camat Gununghalu dan Kades Sindangjaya Kecamatan Gununghalu Kabupaten Bandung Barat melaksanakan Sholat subuh berjamaah di Masjid AL- Istiqomah di Kampung Cihaliwung, pada hari Jum'at tanggal 02 Mei 2024 dimulai pukul 04.15 Wib.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program Polsek Gununghalu dalam mendekatkan diri dengan masyarakat melalui pendekatan keagamaan, dalam sholat subuh berjamaah guna memperkuat sinergi antara kepolisian dan warga dalam menjaga keamanan serta ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
Kapolres Cimahi AKBP Niko Nurallah Adi Putra di sampaikan Kapolsek Gununghalu AKP Endang Mulyana mengajak,masyarakat untuk selalu menjaga kerukunan, meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan sekitar, serta segera melaporkan apabila ada hal-hal yang dapat menggangu keamanan.
"Kehadiran kami di tengah masyarakat bukan hanya dalam tugas pengamanan, tetapi juga sebagai bentuk kebersamaan dan kepedulian kami terhadap warga. Kami ingin membangun komunikasi yang baik dan menciptakan suasana yang aman serta kondusif di wilayah hukum Polsek Gununghalu, ucap AKP Endang.
Dengan kegiatan sperti ini, Polsek Gununghalu menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kecamatan Gununghalu serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban.
"Kegiatan safari sholat subuh berjamaah ini juga merupakan bagian dari upaya Polri dalam meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat, serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri," tandas AKP Endang.(Rustandi)
Posting Komentar