Patroli Siang Anggota Polsek Cimahi Selatan Pokus Tempat Pertokoan
Polres Cimahi, Suara Pakta.Com- Di awali dari jalan Industri, Maharmatanegara, Bunderan Leuwigajah, kerkof, Cimindi, kebon kopi dan Melong anggota Polsek Cimahi Selatan dalam melaksanakan Patroli presisi guna mencegah gangguan C3 dan kejahatan jalanan, Sabtu (24/05/2025).
Personel Polsek Cimahi Selatan Aiptu Yudi W dan Bripka Yuda AK, dalam melakukan patroli menyasar ke tempat keramaian Masyarakat seperti pertokoan Minimarket tempat Perum, Perbankan dan ATM.
Kapolres Cimahi AKBP Niko N Adi Putra di sampaikan oleh Kapolsek Cimahi Selatan AKP Yudhi Heriyanto menjelaskan bahwa, kegiatan patroli dilakukan secara dialogis dengan warga, sembari menyampaikan edukasi tentang pentingnya menjaga harkamtibmas.
"Ia juga menyampaikan, selain menyasar pusat keramaian, pertokoan, dan minimarket, patroli juga mengarah ke perumahan, perbankan, ATM, serta pemukiman warga yang dinilai rawan, terang AKP Yudhi.
Secara umum, situasi wilayah hukum Polsek Cisarua dalam kondisi aman dan terkendali. Patroli ini merupakan bagian dari upaya preventif jajaran Polsek Cimahi Selatan dalam menekan angka kejahatan di wilayah perkotaan yang mulai meningkat jelang akhir pekan.
“Kerja Keras, Kerja Cerdas, Kerja Ikhlas,” demikian semboyan yang ditutup dalam laporan resmi tersebut. (Rustandi)
Posting Komentar