Sosialisasi Dan Pembentukan Struktur Pengurus Kencana Di Dayeuhluhur tahun 2025
Kab.Cilacap-Suara Pakta.com- Pendopo kantor pemerintah kecamatan Dayeuhluhur pada hari ramai didatangi kepala desa, dinas dan instansi, perangkat desa, Kadus serta poldes se wilayah kecamatan Dayeuhluhur, sejak pagi sudah berdatangan tiada lain untuk mengikuti kegiatan pembentukan pengurus dan sosialisasi Kencana "Kecamatan Tangguh Bencana" kecamatan Dayeuhluhur kabupaten Cilacap yang kegiatan nya dilaksanakan di pendopo kantor kecamatan setempat.Kamis, (08/05-2025)
Farid Masruri, S.I.P selaku Kasi Trantib menyampaikan kami ucapkan terima kasih untuk seluruh yang hadir pada hari ini, sehingga acara ini dapat berjalan dengan baik dan tentunya kepengurusan struktur kencana "Kecamatan Tangguh Bencana" tingkat kecamatan Dayeuhluhur dapat terbentuk semua yang hadir dapat memahami tugas dan fungsinya sesuai jabatan yang diemban oleh masing-masing pengurus ucapnya.
"Kami mengharapkan semuanya dapat bekerjasama dalam menjalankan tugasnya, sehingga apabila didaerahnya ada kejadian bencana alam atau bencana lainnya untuk segera menanganinya," tuturnya.
Sekali lagi terimakasih atas kehadirannya dan selamat kepada para pengurus Kencana "Ke amatan Tangguh Bencana" dan mudah-mudahan semuanya diberikan kesehatan dan keselamatan dalam bertugas nantinya tutur Masruri.
Sementara itu PLT kepala UPTD PKBD Majenang Agus Sudrajat, SE menjelaskan pada hari ini kita bukan hanya sosialisasi tapi pembentukan Kencana yakni Kecamatan Tangguh Bencana yang dikandung maksud sesuai dengan SPM (Standar Pelayanan Minimal) dimana setiap kecamatan harus membentuk Kencana dan alhamdulilah pada hari ini kita sudah melaksanakan serta nanti tentunya kita daftarkan di Kemendagri ujarnya.
"Kami mengharapkan kegiatan ini dapat bermanfaat bagi semua yang hadir serta seluruh masyarakat diwilayah kecamatan dayeuhluhur, dan bagi semua yang hadir tentunya apa yang kami jelaskan dapat menambah wawasan dan ilmu pengetahuan mengenai penanganan apabila ada kejadian bencana alam," tandasnya.
Kami mengharapkan suatu saat kita terjadi bencana sudah tidak bingung lagi ini bagian siapa ini, cluster mana, jadi memang dikandung maksud nantinya setiap cluster itu punya peran penting sesuai fungsinya masing- masing pungkasnya. (Ben)
Posting Komentar