Jalin Silaturahmi dan Jaga Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Sambangi Warga di Desa Mekarwangi
Polres Cimahi, Suara Pakta.Com- Dalam rangka menjaga keamanan dan mempererat hubungan antara aparat kepolisian dengan masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Mekarwangi, Kecamatan Sindangkerta, melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi kamtibmas bersama warga, Rabu siang (9/7/2025).
Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 13.00 WIB hingga selesai ini digelar langsung di wilayah hukum Desa Mekarwangi, Kecamatan Sindangkerta, Kabupaten Bandung Barat. Kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin Polsek Sindangkerta dalam menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif, khususnya di desa binaan.
Kapolres Cimahi AKBP Niko N Adi Putra melalui Kapolsek Sindangkerta, IPTU Sholehuddin, menyampaikan bahwa kegiatan sambang ini bukan hanya sekadar rutinitas, namun menjadi sarana komunikasi yang efektif antara aparat dan warga.
"Kami menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat agar senantiasa menjaga keamanan dan kenyamanan lingkungan masing-masing. Kita dorong warga untuk saling bekerjasama menjaga ketertiban, mempererat tali silaturahmi, serta menghormati setiap perbedaan yang ada," ujarnya.
IPTU Sholehuddin menegaskan bahwa kegiatan berjalan dengan lancar dan dalam situasi yang aman terkendali.
"Alhamdulillah, kegiatan sambang hari ini berjalan kondusif. Antusiasme warga juga sangat baik dalam menerima dan merespons imbauan yang kami sampaikan," tambahnya.
Kegiatan seperti ini diharapkan dapat memperkuat hubungan emosional antara masyarakat dan pihak kepolisian, sehingga apabila terjadi potensi gangguan keamanan, masyarakat tidak ragu untuk segera melapor atau bekerjasama dengan aparat.
Dengan semangat kerja keras, kerja cerdas, dan kerja ikhlas, jajaran Polsek Sindangkerta terus berkomitmen menciptakan wilayah yang aman, nyaman, dan harmonis bagi seluruh warga masyarakat.(Rustandi)
Posting Komentar