Polsek Lembang Ikuti Zoom Penanaman Jagung Serentak, Dorong Swasembada Pangan Nasional 2025
Polres Cimahi, Suara Pakta.Com- Dalam rangka mendukung program swasembada pangan nasional tahun 2025, Polsek Lembang mengikuti kegiatan Zoom Meeting Penanaman Jagung Serentak di lahan Perhutanan Sosial yang digelar secara serentak oleh Mabes Polri, Rabu (9/7/2025).
Kegiatan ini berlangsung di Aula Mapolsek Lembang, Jalan Raya Lembang No. 282, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, mulai pukul 14.00 WIB. Zoom meeting tersebut menjadi bagian dari kampanye nasional Polri untuk mendorong ketahanan pangan berbasis perhutanan sosial melalui penanaman jagung secara masif di berbagai wilayah Indonesia.
Kapolres Cimahi AKBP Niko N Adi Putra melalui Kapolsek Lembang Kompol Hadi Mulyana, melaporkan bahwa kegiatan ini diselenggarakan secara daring melalui aplikasi Zoom dan diisi oleh paparan dari Posko Presisi Mabes Polri. Selama pelaksanaan, seluruh rangkaian acara berjalan aman dan kondusif.
"Kegiatan ini adalah bagian dari komitmen Polri mendukung pemerintah dalam mewujudkan swasembada pangan nasional. Melalui perhutanan sosial, potensi lahan tidur bisa dimanfaatkan untuk budidaya jagung dan tanaman pangan lainnya," terang Hadi.
Zoom meeting selesai pada pukul 15.00 WIB tanpa kendala berarti. Kegiatan tersebut juga menjadi penegas peran institusi kepolisian dalam agenda-agenda strategis nasional, khususnya dalam bidang ketahanan pangan yang kini menjadi isu krusial di tengah dinamika global dan ancaman krisis pangan," kata Kapolsek.
"Dokumen laporan resmi kegiatan ini disampaikan oleh Kapolsek Lembang kepada Kapolres Cimahi, dengan tembusan kepada Waka Polres dan Kabag Ops Polres Cimahi sebagai bentuk koordinasi dan dokumentasi internal.
Dengan mengusung semangat "Kerja Keras, Kerja Cerdas, Kerja Ikhlas", Polsek Lembang menunjukkan bahwa peran polisi tidak hanya terbatas pada penegakan hukum, tetapi juga hadir dalam mendukung pembangunan nasional dari sektor yang lebih luas. (Rustandi)
Posting Komentar