Rutinitas Tiap Hari, Polsek Lembang Gatur di Beberapa Titik Rawan Macet
Polres Cimahi, Suara Pakta.com- Sudah menjadi tugas rutinitas anggota Polsek Lembang pada waktu pagi hari sebelum melakukan aktivitas yang lainnya yaitu mengatur lalulintas di beberapa titik strategis wilayah hukumnya. Kegiatan ini dipimpin oleh Panit II IPTU Itang dan Panit 1 IPDA Yayat Ruhiyat. Kamis (10/07/2025).
Titik Pengaturan Lalu Lintas:
•Pos Panorama: Aiptu Puji Wijaya dan
Bripka Deden Sunardi
•Pos SPG Inti Metal/Pasar: Aipda Lili Mulyadi dan Bripka Dian Hadiansyah.
• Pos Beatrix: Aiptu Aam Kurnia dan Bripka Asep Abdul Gopur.
Menurut Kapolres Cimahi AKBP Niko N Adi putra di sampaikan Kapolsek Lembang, Kompol Hadi Mulyana mengatakan, arus lalu lintas di wilayah hukum Polsek Lembang terpantau masih cukup terkendali dan lancar. Kegiatan gatur lantas pagi ini merupakan salah satu bentuk pelayanan langsung kepada masyarakat, terutama dalam menjaga kelancaran dan keselamatan lalu lintas.
Dalam kesempatan lain, Kapolsek Lembang menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan rutinitas personil Polsek Lembang dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi para pengguna jalan.
"Pengaturan lalu lintas di pagi hari adalah bentuk pelayanan langsung yang dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Kami tempatkan personil di titik-titik strategis untuk membantu kelancaran arus dan mencegah terjadinya kemacetan maupun laka lantas," ujarnya.
Dengan kegiatan ini, Polsek Lembang berharap dapat terus menjaga dan meningkatkan keselamatan serta kelancaran lalu lintas di wilayah hukumnya. (Rustandi)
Posting Komentar