Sebanyak 920 Orang Menerima SK P3K, Begini Pesan Wali Kota Ngatiyana
Kota Cimahi, Suara Pakta.Com- Penantian panjang para honorer di Kota Cimahi akhirnya tersenyum bahagia, akhirnya terbayarkan dengan keluarnya Surat Keputusan (SK) sebagai Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Penyerahan SK Pengangkatan dan Penandatanganan Kontrak PPPK di Pemerintah Kota Cimahi tahun 2025 diserahkan langsung Wali Kota Cimahi Letkol purn Ngatiyana sebanyak 920 orang.di gedung Teknopark, Jum'at (04/07/2025).
Sebanyak 920 orang P3K secara resmi telah menjadi bagian dari aparatur sipil negara di pemerintah kota Cimahi, akan melakukan tugas yang baru, kata Wali Kota Cimahi letkol pur Ngatiyana dalam sambutannya.
Ngatiyana mengingatkan, momentum penyerahan SK bukanlah akhir dari perjuangan namun justru merupakan awal dari komitmen untuk mengabdikan diri kepada masyarakat bangsa dan negara, tunjukkan bahwa saudara adalah yang dipercaya untuk menjadi bagian dari sistem birokrasi yang bersih akuntabel dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.
"Ngatiyana menghimbau bagi para P3K harus menjadi pelayan masyarakat, jangan menjadi arogan atau tinggi hati, harus bisa memberikan solusi mempermudah akses layanan dan menumbuhkan kepercayaan publik terhadap pemerintahan, tegasnya.
Kepada para kepala sekolah yang menerima SK, Ngatiyana mengingatkan bahwa, mutasi dan rotasi adalah hal yang wajar dalam sebuah organisasi, melainkan bagian dari strategi pembinaan manajemen sumber daya manusia yang bertujuan untuk pemerataan kualitas penyebaran organisasi dan peningkatan kinerja khusus kepada guru yang hari ini menerima SK.
"Menurutnya, sebagai kepala sekolah merupakan bentuk kepercayaan dari pemerintah, untuk melaksanakan tugas dan tempat yang baru dan penuh semangat loyalitas dan pendidikan di lingkungan sekolah yang baru, ucap Ngatiyana.
Saya berharap pada kepala sekolah yang telah mendapatkan SK dapat menjadi motor penggerak perubahan ke arah yang lebih baik menceritakan lingkungan belajar yang eksklusif dan mendorong tumbuhnya karakter yang tangguh dan beragam.
"Bagi para sekolah yang sudah mendapatkan SK bisa melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya amanah untuk melayani masyarakat sehingga pendidikan berjalan dengan baik dan lancar.
Dan bagi para ASN yang sudah menerima SK harus cepat-cepat bergabung dan melaksanakan tugasnya, dan saya tekankan ASN harus di disiplin dan harus hapal tentang Panca Prasetya Korpri sebagai pegangan teguh para ASN dalam melaksanakan tugas sehari-hari," tandas Ngatiyana. (Rustandi)
Posting Komentar