Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa Ciharashas 2026
Polres Cimahi Suara Pakta.Com- Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (MPPD) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) tahun 2026 Desa Ciharashas telah dilaksanakan di Aula rapat Desa Ciharashas Kampung Sukabeutah RT 02 RW 11 Desa Ciharashas Kecamatan Cipeundeuy Kabupaten Bandung Barat.
Kegiatan ini di selenggarakan pada hari Jumat tanggal 07 Oktober 2025 yang dihadiri oleh Kepala Desa Ciharashas diwakili Sekdes Kurnia, Ketua BPD Sopian Hidayatullah, Bhabinkamtibmas desa Ciharashas, Pendamping kecamatan, dan Tenaga Ahli.
Kapolres Cimahi AKBP Niko N Adi Putra di sampaikan Kapolsek Cipeundeuy AKP Suandi, menyatakan bahwa, dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas dan menghimbau agar masyarakat tetap menjaga Keamanan dan Ketertiban di Lingkungan mereka masing-masing sehingga tercipta situasi Aman dan kondusif.
"Kapolsek menambahkan selain itu Bhabinkamtibmas juga berpesan kepada masyarakat yang hadir apabila ada gangguan Keamanan di Wilayah segera menghubungi Bhabinkamtibmas selaku pembina keamanan di desa, kata AKP Suandi.
Kegiatan ini bertujuan untuk menyusun rencana pembangunan desa yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan meningkatkan kualitas hidup warga desa. Dengan adanya musyawarah ini, berharap dapat tercipta situasi yang aman, kondusif, dan sejahtera di Desa Ciharashas.
"Musyawarah ini juga merupakan kesempatan bagi masyarakat untuk menyampaikan aspirasi dan kebutuhan mereka, sehingga dapat diakomodir dalam RKPDes tahun 2026. Dengan demikian, diharapkan dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pembangunan desa dan meningkatkan kualitas hidup warga desa," tandas AKP Suandi. (Rustandi)






Posting Komentar