Banjir Melanda RW 07 Kelurahan Utama, Cimahi Selatan Rendam 15 Rumah dan Masjid
Cimahi, Suara Pakta.Com- Hujan yang tiada hentinya di hari Jumat hingga malam mengakibatkan Kali Cijujung meluap hingga masuk ke rumah warga dan jalan di wilayah RW 07 Kelurahan Utama, Cimahi Selatan. Banjir ini terjadi pada Jumat malam dini hari dan menyebabkan kerusakan pada beberapa rumah warga.
Ketua RW 07, Enang Hidayat, mengatakan bahwa sekitar 15 rumah warga terendam banjir, serta beberapa fasilitas umum seperti mesjid dan aula posyandu.
"Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, tapi kerugian materiil cukup besar," ujarnya, saat di temui media, Sabtu (24/01/2026)
Warga RW 07 masih membersihkan rumah mereka dari lumpur dan sampah yang masuk ke dalam rumah.
"Mereka berharap agar banjir ini tidak terulang lagi dan pemerintah dapat memberikan solusi untuk mengatasi masalah ini, harap Enang Hidayat.
Banjir ini menjadi pengingat bagi warga untuk selalu waspada dan siap menghadapi bencana alam. Semoga warga RW 07 dapat segera kembali ke kehidupan normal dan tidak ada lagi korban jiwa dalam kejadian serupa.
"Situasi saat ini masih dalam pemantauan, dan warga RW 07 berharap agar bantuan dapat segera diberikan untuk memulihkan keadaan,"tandas Enang Hidayat. (Rustandi)









Posting Komentar