Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas Sambang Warga, Sampaikan Pesan Kamtibmas
Polres Cimahi Suara Pakta.Com- Kanit Binmas AKP NK Asih dan anggota Bhabinkamtibmas melaksanakan sambang warga di RW 14 Kelurahan Baros, dengan tujuan menyampaikan pesan kamtibmas kepada masyarakat, Selasa (13/01/2026)
Kegiatan ini merupakan upaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar. Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas juga memanfaatkan kesempatan ini untuk mendengarkan keluhan dan aspirasi warga.
Kapolres Cimahi AKBP Niko N Adi melalui Kapolsek Cimahi Kompol Donny Irawan di sampaikan AKP NK Asih menyampaikan pesan kamtibmas yang disampaikan antara lain pentingnya menjaga keamanan lingkungan.
"Iye menegaskan masyarakat diharapkan agar melaporkan kejadian mencurigakan kepada pihak kepolisian, dan meningkatkan kesadaran akan bahaya narkoba, ujar AKP Asih.
Kanit Binmas juga mengajak warga untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar. Mereka juga memberikan nomor kontak yang dapat dihubungi jika terjadi kejadian darurat.
"Kegiatan sambang warga ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keamanan dan ketertiban, serta memperkuat hubungan antara pihak kepolisian dan masyarakat," tandas AKP Asih. (Rustandi)







Posting Komentar