Kapolsek Cipuendey Himbau Anggota Patroli Malam, Jaga Keamanan Masyarakat
Polres Cimahi Suara Pakta.Com- Tiga personel Polsek Cipuendey yakni,Aipda Wahyu. R, Aipda Asep. R dan Bripka Hadi. F melaksanakan patroli KRYD Preventif Antisipasi C3, Kejahatan Jalanan dan Penyakit Masyarakat di wilayah hukumnya, Kamis (22/01/2026) malam.
Rute yang di lalui anggota tersebut yaitu, Polsek Cipeundeuy, Jl Raya Cipeundeuy, Pertigaan Portal, Jl Raya Cirata, Pertigaan BPWC, Bendungan Cirata, Buangan, Tripa, Desa Ciroyom, Desa Margalaksana, Depan Pasar Cipeundeuy, Pasir Ucing, Nanggeleng, Ciburial dan Kembali ke Polsek Cipeundeuy.
Adapun sasarannya, Melaksanakan patroli ke obyek vital Keuangan meliputi BANK dan ATM.
- Melaksanakan patroli ke pertokoan, Alfamart, Indomaret dan pasar tradisional.
- Melaksanakan patroli ke pemukiman penduduk disertai himbauan tentang pemeliharaan kamtibmas.
- Melaksanakan patroli ke tempat atau daerah yg rawan gangguan kriminalitas atau kejahatan jalanan / C3.
Kapolres Cimahi AKBP Niko N Adi Putra di sampaikan Kapolsek Cipuendey, AKP Suandi, menghimbau kepada anggota untuk melakukan patroli malam secara rutin dan efektif. Himbauan ini disampaikan dalam rangka meningkatkan keamanan dan ketertiban di wilayah Cipuendey.
"Masyarakat juga dihimbau untuk selalu waspada dan berhati-hati dalam beraktivitas, terutama di malam hari, jangan lupa untuk mengunci pintu dan jendela rumah, serta tidak meninggalkan barang-barang berharga di tempat yang mudah dijangkau orang lain," kata AKP Suandi.
Dengan melakukan patroli malam, AKP Suandi berharap masyarakat dapat merasa lebih aman dan nyaman dalam beraktivitas. Kami akan terus melakukan patroli malam untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Cipuendey," ujarnya.
"Kapolsek Cipuendey juga mengajak masyarakat untuk selalu melaporkan jika terjadi potensi gangguan kamtibmas. Dengan kerja sama antara masyarakat dan Polri, diharapkan wilayah Cipuendey dapat menjadi lebih aman dan nyaman untuk dihuni," tandas AKP Suandi. (Rustandi)







Posting Komentar