Polsek Cililin Laksanakan Patroli Preventif untuk Cegah Kejahatan Jalanan
Polres Cimahi Suara Pakta.Com- Polsek Cililin melaksanakan patroli preventif kejahatan jalanan dan C3 (Curat, Curas, Curanmor) di wilayah hukumnya pukul 22.00 WIB. Patroli ini dipimpin oleh AIPTU DADAN DIRANTAKA dan BRIGADIR BONDAN P.G, Kamis malam, (01/01/2025)
Kapolres Cimahi AKBP Niko N Adi Putra di sampaikan oleh Kapolsek Cililin AKP DMS Andriani Sapin mengatakan bahwa patroli ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat. Kami ingin memastikan bahwa wilayah hukum kita aman dan bebas dari tindak kejahatan.
"Kapolsek menghimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada dan berhati-hati dalam melakukan aktivitas sehari-hari. "Jangan lupa untuk mengunci kendaraan dan tidak meninggalkan barang-barang berharga di tempat yang tidak aman," tambahnya.
Kapolsek juga mengajak warga untuk bekerja sama dengan Polsek Cililin dalam menjaga keamanan dan ketertiban.
Dengan adanya patroli ini, Polsek Cililin berharap dapat menciptakan wilayah hukum yang aman, damai, dan sejahtera bagi masyarakat. Kami akan terus melakukan upaya-upaya untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban di wilayah hukum kita," pungkasnya. (Rustandi)






Posting Komentar