Polsek Lembang Amankan Perayaan Natal Bersama BKSG, Situasi Aman dan Kondusif
Polres Cimahi Suara Pakta.Com- Polsek Lembang melakukan pengamanan kegiatan Perayaan Natal Bersama BKSG (Badan Kerjasama Gereja2 SE Kecamatan Lembang) Tahun 2025 dan Tahun Baru 2026, Minggu (18/01/2026)
Kegiatan ini berlangsung di Gedung Utaryo Sespim Lemdiklat Polri, Jl Raya Maribaya No 53, Desa Kayuambon, Kec. Lembang, Kab. Bandung Barat.
Tema perayaan Natal tahun ini adalah "Allah Hadir Untuk Menyelamat Keluarga" (Mat 1.21-24). Kasespim Lemdiklat Polri, Irjen Pol Daniel Tahi Monang Silitonga, S.I.K., M,A, menyampaikan Firman Tuhan dalam acara tersebut.
Hadir dalam kegiatan tersebut sejumlah pejabat, antara lain Komandan Sesko AU, Bupati Kabupaten Bandung Barat, Waka Polres Cimahi, Komisi III DPRD KBB, dan Camat Lembang dan Kapolsek Lembang, Jumlah peserta yang hadir sekitar 950 orang.
Kegiatan perayaan Natal berlangsung dengan lancar dan aman, dengan susunan acara yang meliputi pengantar perayaan Natal, sambutan ketua BKSG, persembahan pujian, dan door prize. Polsek Lembang melakukan pengamanan untuk memastikan situasi tetap kondusif.
Kapolres Cimahi AKBP Niko N Adi Putra di sampaikan Kapolsek Lembang, AKP Dana Suhenda menyatakan bahwa pengamanan dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi peserta perayaan Natal.
"Dengan adanya pengamanan ini, diharapkan perayaan Natal dapat berlangsung dengan lancar dan khidmat. Polsek Lembang akan terus melakukan pengamanan untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Lembang," tandas AKP Suhenda.
Situasi aman dan kondusif, tidak ada gangguan keamanan. (Rustandi)







Posting Komentar