Polsek Lembang Lakukan Patroli Presisi untuk Ciptakan Keamanan dan Ketertiban
Polres Cimahi Suara Pakta.Com- Dalam rangka mengantisipasi kejahatan Curat Curah Curanmor (C3) dana kejahatan jalan di siang hari, anggota Polsek Lembang melakukan patroli presisi, dari pukul 08.30 wib, Sabtu (24/01/2026)
Rute patroli meliputi Mako Polsek Lembang, Jl. Raya Lembang, Jl. Kolonel Masturi, Jl. Tangkuban Parahu, Jl. Maribaya, Jl. Kayuambon, Jl. Sesko Au, Jl. Adiwarta, Jl. Grand hotel, dan kembali ke Mako Polsek Lembang.
Patroli ini dilakukan oleh 3 personil, yaitu, Iptu Yayat R,(Pawas) Aiptu Ayi S, dan Briptu Syahrul DP dengan sasaran melaksanakan patroli ke Restoran Sindang Reret Cikole Lembang, Objek Wisata Orchid Forest Cikole Lembang, Objek Wisata Grafika Cikole Lembang, dan pengamanan jalur Jl. Kolonel Masturi adanya penebangan pohon bambu depan Imah Seniman.
"Selain itu, patroli juga melakukan himbauan kepada warga antisipasi kerawanan C3 dan himbauan kepada satpam tentang antisipasi kerawanan C3, ucap Iptu Yayat.
Iptu Yayat menegaskan bahwa, situasi Wilayah Hukum Polsek Lembang secara umum aman terkendali.
"Terciptanya rasa aman dan tentram wilayah Lembang, dan tingkat keamananan yang terpatroli menjadi lebih terjaga dan tertib, tutup Iptu Yayat.
Kapolres Cimahi AKBP Niko N Adi Putra di sampaikan Kapolsek Lembang AKP Dana Suhenda menyatakan bahwa patroli ini berjalan lancar dan tidak ada kendala.
"Patroli presisi ini merupakan upaya Polsek Lembang untuk menciptakan keamanan dan ketertiban di wilayah Lembang, serta meningkatkan rasa aman dan nyaman bagi warga dan wisatawan, ujar AKP Suhenda.
Dengan patroli ini, Polsek Lembang berharap dapat terus menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Lembang. (Rustandi)







Posting Komentar