Serah Terima Jabatan di Polres Cimahi, Kapolres Harap Pejabat Baru Lanjutkan Kinerja Baik
Polres Cimahi, Suara Pakta.Com- Kapolres Cimahi AKBP Niko N Adi Putra memimpin langsung serah terima jabatan beberapa pejabat di lingkungan Polres Cimahi, yakni Jabatan Kasat Res Narkoba Polres Cimahi diserahterimakan dari AKP Hillal Adi Imawan kepada IPTU Reyhan Kusuma. Sementara itu, jabatan Kasi Propam Polres Cimahi diserahterimakan dari AKP Tedi Yana Toyibah kepada AKP Endang Mulyana.
AKP Endang Mulyana juga menyerahkan jabatan Kapolsek Gunung Halu Polres Cimahi kepada AKP Maulana Yusup. Serah terima jabatan ini merupakan bagian dari rotasi dan promosi di lingkungan Polres Cimahi.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Cimahi AKBP Niko N Adi Putra mengucapkan terima kasih kepada para pejabat yang telah diserahterimakan atas dedikasi dan pengabdian mereka selama ini. Kapolres berharap agar para pejabat baru dapat melanjutkan dan meningkatkan kinerja yang telah dicapai oleh pendahulu mereka.
"Kapolres juga berpesan agar para pejabat baru dapat bekerja sama dengan baik dan meningkatkan sinergi antar satuan di lingkungan Polres Cimahi. Dengan demikian, Polres Cimahi dapat terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan menjaga keamanan di wilayah Cimahi, terang AKBP Niko.
Serah terima jabatan ini diharapkan dapat membawa perubahan positif bagi Polres Cimahi dan meningkatkan kinerja organisasi. Kapolres Cimahi juga mengucapkan selamat kepada para pejabat baru atas jabatan barunya dan berharap agar mereka dapat menjalankan tugas dengan baik.
"Dengan serah terima jabatan ini, Polres Cimahi siap melanjutkan tugas dan tanggung jawabnya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Cimahi,"tandas AKBP Niko. (Rustandi)








Posting Komentar