Gatur Pagi: Berikan Pelayanan Terbaik Untuk Masyarakat dan Pengguna Jalan Raya
Kab.Bandung Barat, Suara Pakta.Com Menciptakan ketertiban dan keselamatan berkendara serta memastikan kelancaran arus lalu lintas dan memberikan rasa aman bagi pengguna jalan maka anggota Polsek Sindangkerta Lakukan Pengamanan lalulintas di pagi hari dari mulai pukul 06,30 WIB, Rabu (05/03/2025).
Melakukan pengaturan lalu lintas di berbagai titik strategis, seperti kawasan sekolah, pasar, persimpangan jalan, dan area perkantoran melakukan kegiatan gatur pagi secara rutin.
Kapolres Cimahi AKBP Tri Suhartanto disampaikan oleh Kapolsek Sindangkerta IPTU Sholehuddin mengatakan, kegiatan Gatur pagi dimulai sejak pukul 06.30 WIB dengan menempatkan personel Sat Lantas dibeberapa lokasi yang sering mengalami kepadatan lalu lintas, termasuk kawasan sekolah, pasar, persimpangan jalan, dan area perkantoran, untuk membantu menyeberangkan pejalan kaki, serta mencegah terjadinya kemacetan dan kecelakaan lalu lintas.
"Selain mengatur lalu lintas, personel juga aktif memberikan himbauan kepada pengendara untuk selalu mematuhi aturan lalu lintas dan mengutamakan keselamatan. Pengendara sepeda motor diingatkan untuk selalu menggunakan helm, sementara pengemudi mobil diharapkan selalu mengenakan sabuk pengaman," tegas IPTU Sholehuddin.
Kami akan terus hadir dan memberikan pelayanan yang maksimal,dengan meningkatkan gatur pagi hari, berharap dapat memberikan kontribusi nyata dalam menciptakan situasi yang aman, nyaman, dan tertib di wilayah Kecamatan Sindangkerta. (Rustandi)
Posting Komentar