Polsek Gununghalu lakukan Patroli malam Jelang Dini Hari Cegah Kriminalitas
Polres Cimahi, Suara Pakta.Com- patroli dialogis dan sambang ke beberapa lokasi seperti tempat mesin ATM maupun lokasi rawan kejahatan khususnya menjelang dini hari anggota Polsek Gununghalu melakukan Patroli sebagai bentuk upaya dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat.
Dalam pelaksanaan patroli tersebut petugas memberikan pesan-pesan Kamtibmas secara humanis kepada security ataupun masyarakat yang masih beraktifitas di malam hari Selasa tanggal 20 Mei 2025 Mulai Pukul 20.00 WIB, yang di laksanakan oleh Aiptu Feri Dwi Siswoyo Aipda Hermawan dan Bripka Indra Gunawan.
Kapolres Cimahi AKBP Niko N Adi Putra di sampaikan oleh Kapolsek Gununghalu mengatakan, Patroli malam hari dilakukan tujuannya untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang beristirahat.
“Patroli ini rutin kami lakukan tiap hari di jam rawan Utamanya menjelang dini hari dengan maksud dan tujuan sebagai upaya mencegah niat seseorang untuk melakukan kejahatan dan juga untuk memantau perkembangan situasi kamtibmas,” jelasnya.
Selain melakukan patroli personel juga menyambangi para perumahan-perumahan untuk memberikan himbauan kamtibmas dan juga mengingatkan lebih waspada terhadap kejahatan Pencurian maupun curanmor.
“Kapolsek mengajak masyarakat agar mendukung kepolisian dalam menjaga harkamtibmas di wilayah tempat tinggal masing-masing, “Ujar Kapolsek.(Rustandi)
Rute yang di laksanakan oleh anggota di mulai dari Mapolsek Gununghalu, Pertigaan, Gununghalu, Komplek PTPN Montaya Gununghalu, Simpang Asin Sirnajaya, Pertigaan Simpang Bunijaya, Lebak Saat - Jln Warung Kupa BuniJaya, dilanjutkan dengan Patroli Mobile ke daerah Rawan C3.
Posting Komentar