Wujudkan Pelayanan Terbaik, Satuan Lalulintas Polsek Lambang Gencar Laksanakan Gatur Sore
Polres Cimahi, Suara Pakta.Com- Dalam upaya memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, Satuan Lalu Lintas Polsek Lembang terus menunjukkan komitmennya melalui kegiatan pengaturan lalu lintas (Gatur Sore) secara rutin di berbagai titik rawan kemacetan, dibawah kendali Kanit Lantas Iptu Itang dan Ipda Yayat Ruhiyat, Sabtu tanggal 10 Mei 2025 mulai Pukul 15.00 WIB.
Kegiatan ini merupakan bentuk nyata dedikasi dan kepedulian Polantas dalam menjaga kelancaran arus kendaraan serta menciptakan rasa aman bagi para pengguna jalan, pada jam-jam sibuk di sore hari saat masyarakat pulang dari aktivitas kerja dan sekolah.
Kapolres Cimahi AKBP Niko N Adi Putra di sampaikan oleh Kapolsek Lembang Kompol Hadi Mulyana mengatakan, pelaksanaan Gatur Sore dilakukan oleh personel lalu lintas secara bergantian, termasuk para perwira pengendali yang terjun langsung ke lapangan untuk memastikan arus lalu lintas tetap tertib dan terkendali.
“Kegiatan ini adalah bagian dari komitmen kami untuk terus hadir di tengah masyarakat, memberikan pelayanan terbaik, serta menciptakan lalu lintas yang aman dan nyaman,” ujar Kompol Hadi.
Kami berharap kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas semakin meningkat, serta terwujudnya situasi lalu lintas yang kondusif di seluruh wilayah," tutupnya. (Rustandi)
Lokasi-lokasi tersebut yaitu,
Pos Panorama :
• Aiptu Aam kurnia
•Bripka Asep gofur
Pos Spg Inti Metal / Pasar :
- Bripka Dian Hadiansyah
Pos Beatrix :
•Aipda Lili Mulyadi
•Bripka Budi Meilana
Posting Komentar