Polsek Lembang Amankan Objek Wisata di Gudangkahuripan Saat Liburan Tahun Baru
Polres Cimahi Suara Pakta.com- Polsek Lembang melalui Ka Pos Yan Alun-alun Lembang, AKP Undi Kurnia, S.IP, melaksanakan monitoring objek wisata di wilayah Desa Gudangkahuripan. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi wisatawan, pengelola wisata, dan masyarakat sekitar dalam rangka Operasi Lilin Lodaya Tahun 2025, Rabu (31/12/2025)
Objek wisata yang dipantau antara lain Farmhouse Susu Lembang, The Great Asia Africa, dan MiniMania - Taman Miniatur Dunia Lembang. Jumlah pengunjung yang tercatat adalah 920 orang di Farmhouse Susu Lembang, 610 orang di The Great Asia Africa, dan 450 orang di MiniMania, ujar Kapolres Cimahi AKBP Niko N Adi Putra di sampaikan Kapolsek Lembang AKP Dana Suhenda.
Ka Pos Yan Alun-alun Lembang, AKP Undi Kurnia, menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi wisatawan. "Kami akan terus melakukan pengamanan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
"Selama kegiatan berlangsung, situasi aman dan kondusif. Petugas Polri juga memberikan himbauan kamtibmas kepada wisatawan, antara lain menjaga barang bawaan dan mengawasi anak-anak, ujar AKP Undi.
Dengan adanya pengamanan, diharapkan masyarakat dapat merayakan tahun baru dengan aman dan nyaman. Polsek Lembang akan terus melakukan pengamanan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. (Rustandi)







Posting Komentar