Cimahi Perkuat Transformasi Pengelolaan Sampah dengan Program ISWMP
Cimahi,Suara Pakta.Com- Pemerintah Kota Cimahi terus memperkuat transformasi pengelolaan sampah perkotaan melalui pelaksanaan Program Improvement of Solid Waste Management to Support Regional and Metropolitan Cities Project (ISWMP)
Wakil Wali Kota Cimahi, Adhitia Yudisthira, menyatakan bahwa kehadiran Tim ISM di Kota Cimahi merupakan dukungan dan kepercayaan yang sangat berarti bagi pemerintah daerah.
"Program ISWMP merupakan program nasional yang didanai melalui pinjaman World Bank kepada Pemerintah Republik Indonesia," kata Adhitia saat menerima Kunjungan Tim World Bank dan ISWMP ke TPST Sentiong dan Lebaksaat, Rabu (21/01/2026)
Pemerintah Kota Cimahi menerapkan kebijakan Zero to TPA yang berfokus pada pengurangan sampah yang dibuang ke TPA melalui penguatan pemilahan, pengolahan, dan pemanfaatan sampah di tingkat sumber dan kawasan.
"Sampah akan menjadi berkah jika dipilah," tegas Adhitia.
Kota Cimahi juga memperoleh dukungan pembangunan dua TPST untuk meningkatkan kapasitas pengolahan sampah.
"Keberadaan fasilitas tersebut diharapkan mampu mengurangi timbulan sampah yang dibuang ke TPA sekaligus meningkatkan kualitas lingkungan perkotaan, ujar Adhitia.
Pemerintah Kota Cimahi menyatakan kesiapan menerima penggantian maupun peningkatan peralatan guna mencapai kapasitas pengolahan hingga 85 ton per hari agar TPST dapat berfungsi secara maksimal dan berkelanjutan.
"Kunjungan Tim World Bank, CPMU, dan CPIU menjadi momentum strategis untuk memperkuat koordinasi dan sinergi antara Pemerintah Kota Cimahi, Pemerintah Pusat, World Bank, dan para pemangku kepentingan dalam memperkuat implementasi Program ISWMP ke depan, jelas Adhitia.
Pemerintah Kota Cimahi menegaskan komitmennya mendukung pengelolaan sampah berkelanjutan melalui penguatan kebijakan daerah, peningkatan kapasitas sumber daya manusia, dan pengembangan sistem pengolahan yang andal.
"Dengan demikian, Adhitia berharap, dapat mengurangi ketergantungan terhadap TPA dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat. Program ISWMP merupakan langkah strategis dalam menjawab tantangan pengelolaan sampah di tengah keterbatasan daya dukung lingkungan," tandasnya. (Rustandi)







Posting Komentar