Pemilihan Ketua RW 03 Padasuka Berjalan Aman, Raden Raka Terpilih
Polres Cimahi Suara Pakta.com- Polsek Cimahi melakukan monitoring pemilihan Ketua RW 03 Kelurahan Padasuka, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi, Minggu (18/01/2026)
Pemilihan ini berlangsung di Garasi H Sarip RT 1 RW 03 dan dipantau langsung oleh Panit Intel Polsek Cimahi, IPDA C Widodo.
Hasil pemilihan menunjukkan bahwa Raden Raka, calon nomor urut 02, terpilih sebagai Ketua RW 03 dengan perolehan suara 378.
"Sementara itu, Isra Jumhani, calon nomor urut 01, memperoleh 190 suara. Total suara sah yang masuk adalah 572, dengan 4 suara tidak sah, kata Ipda C Widodo.
Kapolres Cimahi AKBP Niko N Adi Putra di sampaikan Kapolsek Cimahi, Kompol Donny Irawan, menyatakan bahwa proses pemilihan berjalan aman dan lancar.
"Polsek Cimahi telah melakukan monitoring dan memastikan bahwa proses pemilihan berjalan dengan baik," katanya.
Pemilihan ini merupakan bagian dari upaya meningkatkan partisipasi masyarakat dalam proses demokrasi di tingkat lokal. Raden Raka, sebagai Ketua RW 03 terpilih, diharapkan dapat membawa kemajuan bagi masyarakat Padasuka.
"Kegiatan ini juga merupakan contoh kerja sama yang baik antara aparat kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah setempat," Tandas Kompol Donny. (Rustandi)






Posting Komentar