Pohon Trembesi Tumbang di KBB, Dua Mobil dan Dua Pengendara Terkena
Kab.Bandung Barat,Suara Pakta.Com- Sebuah pohon Trembesi setinggi 20 meter tumbang di halaman depan Bank BCA Kota Baru Parahyangan (KBP), Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Jumat 23 Januari 2026 sekitar pukul 14.00 WIB.
Pohon tersebut menimpa dua mobil yang terparkir, yaitu mobil Avanza putih milik Edi Junaedi (40) warga Soreang dan mobil Taft GT hijau milik Asep (60) warga Ciburuy.
Kalak BPBD KBB, Asep Sehabudin, menyatakan bahwa pohon tumbang akibat hembusan angin kencang dan curah hujan tinggi.
"Untungnya, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, meskipun dua mobil yang berada di sekitar lokasi terkena dampak," katanya.
Kedua pemilik mobil langsung melaporkan kejadian ke pihak berwenang, dan tim dari Kota Baru Parahyangan segera mengatasi dengan membersihkan semua bekas kayu pohon yang tumbang.
"Insiden ini menjadi peringatan penting bagi masyarakat dan pihak terkait tentang potensi bencana yang bisa muncul akibat kondisi cuaca ekstrem, ucap Asep.
Pohon tumbang juga terjadi di depan Rumah Sakit Cahya Kawaluyan (RSCK) dan menimpa dua pengendara roda dua yang tengah melintas.
"Kedua korban yang belum diketahui identitasnya mengalami luka berat dan langsung dilarikan ke RSCK, kata Asep.
Dikatakan Asep, dua orang korban merupakan pengendara yang melaju berboncengan menggunakan kendaraan bermotor jenis Honda Beat dengan nomor polisi D 5301 AFB.
"Korban melintas sekitar jam 16.00 WIB, di saat yang bersamaan hujan disertai angin kencang melanda wilayah tersebut, terangnya.
Pohon trembesi yang ada di trotoar jalan kemudian tumbang ke badan jalan, menimpa korban yang berboncengan.
Kendaraan roda dua milik korban pun mengalami rusak parah usai tertimpa pohon besar.
BPBD KBB telah melakukan beberapa langkah penanggulangan sejak menerima laporan kejadian.
"Kami segera mengirim tim untuk mengecek lokasi kejadian, mendata kerugian material yang terjadi, dan membuat laporan resmi sebagai dasar evaluasi ke depannya, ujar Asep.
Kolaborasi dengan Dinas Pertamanan juga berjalan lancar dalam membersihkan lokasi.
Asep menambahkan bahwa pihaknya tengah melakukan pemetaan pohon-pohon besar yang berada di area pemukiman dan fasilitas publik se-Kabupaten Bandung Barat.
"Kalak BPBD juga mengimbau masyarakat untuk selalu mengikuti informasi cuaca dari instansi terkait dan segera melaporkan jika menemukan pohon yang terlihat tidak stabil atau ada tanda-tanda akan tumbang, pesannya.
Komunikasi antara masyarakat dan pihak berwenang sangat penting dalam upaya mitigasi bencana.
"Jangan ragu untuk menghubungi nomor darurat BPBD jika melihat potensi bahaya," tandas Asep. (**)







Posting Komentar